Tips Menata Rumah Asri, Sejuk dan Nyaman

Memiliki rumah asri yang sejuk dan nyaman merupakan harapan banyak orang, terutama di Indonesia. Konsep rumah asri memang cocok diterapkan di Indonesia yang identik dengan iklim tropisnya. Rumah asri tak hanya menawarkan tampilan estetik, namun juga berperan signifikan untuk kenyamanan dan kesehatan.
Ingin tahu bagaimana cara menata rumah agar terasa asri? Intip tipsnya di bawah ini!
1. Terapkan Konsep Open Space
Tips pertama yang bisa Anda terapkan untuk menata rumah asri adalah menerapkan konsep ruang terbuka alias open space. Open space adalah konsep desain interior yang menggabungkan beberapa area fungsional tanpa sekat permanen. Konsep ini akan menciptakan kesan yang lapang serta memaksimalkan pencahayaan dan sirkulasi udara.
Salah satu contoh penerapan open space adalah menggabungkan ruang keluarga, ruang makan, dan dapur tanpa sekat permanen seperti dinding. Anda dapat menggunakan furnitur rendah atau rak terbuka sebagai pembatas.
2. Pastikan Ventilasi Udara Baik
Ventilasi udara yang baik adalah salah satu elemen penting yang harus ada di rumah asri. Ventilasi yang baik memungkinkan udara mengalir bebas di dalam rumah sehingga suhu ruangan tetap sejuk. Pemasangan ventilasi yang tepat juga akan mengurangi kelembapan dan mencegah bau tidak sedap di dalam rumah.
Karena itu, pastikan Anda memiliki jendela atau bukaan yang cukup pada setiap ruangan di rumah. Anda juga dapat memasang ventilasi silang agar udara di dalam rumah terus berganti dan dapat bergerak dengan optimal.
3. Desain Langit-langit Rumah Tinggi
Selain ventilasi, langit-langit rumah yang tinggi juga berperan dalam mengatur sirkulasi udara. Langit-langit tinggi membantu udara panas agar naik ke atas sehingga ruangan terasa lebih sejuk. Desain langit-langit ini tentu cocok untuk negara beriklim tropis seperti Indonesia.
Tak hanya itu, langit-langit tinggi juga membuat ruangan terasa lebih luas. Anda juga bisa memasang jendela atau bukaan yang lebih besar dan tinggi sehingga pencahayaan semakin maksimal.
4. Optimalkan Pencahayaan Alami
Memaksimalkan cahaya alami dapat membuat rumah Anda terasa lebih terang dan menciptakan nuansa yang hangat. Anda dapat menggunakan jendela besar, pintu kaca, atau skylight agar sinar matahari masuk sebanyak mungkin.
Sinar matahari memiliki sifat antibakteri yang dapat membantu mengurangi kelembapan dan mencegah pertumbuhan jamur. Pencahayaan alami juga dapat mengurangi penggunaan listrik di siang hari, sehingga lebih hemat energi.
5. Gunakan Warna-warna Earth Tone
Rumah asri identik dengan penggunaan warna-warna earth tone yang menenangkan dan terkesan alami. Anda dapat menggunakan warna-warna seperti cokelat, abu-abu, dan krem.
Penggunaan warna tersebut juga sangat fleksibel dan dapat Anda sesuaikan dengan berbagai desain hunian, mulai dari gaya minimalis hingga modern. Anda juga bisa menambahkan aksen warna lain agar tampilan rumah lebih hidup.
6. Gunakan Material dengan Unsur Alam
Rumah asri identik dengan penggunaan material dengan unsur alam, seperti kayu, bambu, dan bebatuan. Material alami akan memberikan sentuhan organik yang membuat rumah lebih menyatu dengan alam. Hal tersebut membuat suasana menjadi lebih nyaman dan menenangkan.
Anda dapat mengaplikasikan material alami pada berbagai interior maupun eksterior rumah. Beberapa contoh penggunaannya adalah lantai kayu, dinding batu alam, dan partisi dari anyaman bambu.
7. Tambahkan Taman pada Hunian
Rumah asri tak lengkap tanpa taman hijau yang segar. Taman tidak hanya mempercantik tampilan rumah, tetapi juga membawa berbagai manfaat. Keberadaan taman dapat menjadi penyejuk udara alami dan menyediakan tempat relaksasi.
Anda dapat membuat taman di berbagai bagian rumah, terutama halaman depan dan bagian belakang hunian. Anda juga bisa memanfaatkan spot yang tersedia dengan membuat taman di balkon atau taman vertikal.
Miliki Akeno, Hunian Bergaya Jepang yang Asri dan Menenangkan
Tinggal di rumah asri bersama keluarga tercinta memang menjadi impian banyak orang. Jika Anda sedang mencari rumah yang asri dan menenangkan, Akeno dapat menjadi pilihan yang tepat. Terutama bagi Anda yang ingin mengimplementasikan konsep zen living yang sederhana dan harmonis.
Akeno adalah rumah bergaya Jepang yang dirancang untuk menghubungkan Anda dengan alam. Penerapan prinsip zen living yang menunjukkan keseimbangan serta kesederhanaan terlihat pada inner courtyard Akeno. Akeno mengusung tagline “Discover Our Japanese-Inspired Homes!” untuk mendukung gaya hidup yang simpel dan menenangkan.
Anda dapat menikmati kenyamanan dengan tata ruang yang fungsional pada setiap rumah Akeno. Nikmati juga kemudahan dengan fitur rumah pintar berupa smart door lock, solar water heater, dan CCTV. Keamanan pun terjaga dengan pantauan security 24 jam dan gate cluster system.
Tak hanya itu, Anda pun dapat menikmati fasilitas unggulan seperti sports lounge dan children playground yang ada di dalam cluster. Anda pun dapat berolahraga bersama keluarga dengan adanya berbagai fasilitas olahraga, termasuk lapangan basket.
Akeno terletak di lokasi strategi, di mana Anda hanya membutuhkan 1 menit untuk mencapai shuttle bus stop dan Pasar 8. Anda juga hanya membutuhkan 2 menit ke Ruko Terrace 8 dan 3 menit ke Sekolah Laurensia Suvarna Sutera.
Anda bisa memiliki hunian bergaya Jepang ini dengan cicilan mulai 10 jutaan/bulan saja. Nikmati juga promo spesial berupa free biaya sertifikat, free biaya KPR, dan free tiket ke Jepang.
Ingin mengetahui lebih lanjut? Segera hubungi tim Sales kami melalui telepon 021 – 3110 3838 atau WhatsApp 0823 38 100 100. Ikuti juga akun Instagram Official Suvarna Sutera di @suvarnasutera.official agar tidak ketinggalan promo dan update terkini!